Selasa, 21 September 2010

EVOLUSI BERPIKIR

Bergelut dengan dimensi historis kelak
Dalam reputasi pribadi-pribadi bijak
Kendati kita terpaku pada kehadiran
Sebagian lagi merupakan peringatan

Apakah ide-ide yang sedang kita bicarakan
Sudah membentuk suatu keseluruhan
Kemudian menjadi sangat menarik dan menggairahkan
Fakta bahwa pertama kalinya tercipta
Kehilangan rasa keseimbangannya

Sementara diujung lainnya

Kita perlu menekankan perbedaan
Diantara gagasan-gagasan
Lebih dari sekedar persamaan
Tidak berarti bahwa ini persekutuan
Bukan suatu bentuk atau kepastian harapan

Karena kita dipilih untuk memaknai mereka
Menentukan apa yang merupakan landasan bersama
Dalam ruang dan waktu dari evolusi berpikir manusia

Umpamakan saja; kosa kata makna
Dari simbol, bahasa dan tanda
Melukiskan esensi apa yang ditanya
Menjadi trasendensi tersembunyi di jiwa
Maka akan aku bawa;
Bukan menjadi sebuah utopi
Kalau kita memang hendak memahami

(Singgih Kurniawan; Ungaran 2008)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar