ARTI YANG SEJATI
Ku papah jejak pasrah sejarah
Melangkah
Menelisiki serangkaian urutan perjalanan panjang
Datang dan pulang
Terlupakan damai terpahat di hati
Dari arti yang sejati
Palsu seandainya aku tahu
Mencari inti dari sebiji harapan itu
Semoga...
Terang nyala lilin tertatah patah
Menjadi saksi bisu jiwa yang gundah
Mereksa sisa persimpangan hidup ini tanpa arah
Mengalah diantara duka semu sudah
Ah...biarlah
Ungaran: 2004 – 2010
By: kakashing
Tidak ada komentar:
Posting Komentar